Systematic Literature Review untuk Identifikasi Metode Evaluasi Website Layanan Pendidikan di Indonesia
Sari
Website menjadi suatu kebutuhan utama dari lembaga, instansi, atau perusahaan baik yang berorientasi pada profit maupun non-profit. Salah satunya adalah penyelenggaran Pendidikan tinggi di Indonesia. Website yang menjadi suatu alternatif dan solusi dalam penyampaian profil saat awal kehadirannya, berkembang menjadi pusat layanan yang mampu menjembatani perubahan dari layanan langsung melalui tatap muka berubah menjadi layanan berbasis platform yang dapat dilakukan secara online. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi metode untuk mengevaluasi dan mengukur kualitas website layanan Pendidikan dari penilaian kepuasan penggunanya. Metode Systematic Literature Review (SLR) digunakan dalam penelitian ini. Peneliti menggunakan metode SLR untuk melakukan identifikasi, mengkaji, dan mengevaluasi penelitian yang ada dengan bidang topik yang fokus dan menarik, dengan menyajikan pertanyaan penelitian yang relevan. Dengan menggunakan Metode SLR peneliti dapat melakukan review dan identifikasi terhadap jurnal secara sistematis, dengan mengikuti langkah-langkah yang telah ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi pengukuran implementasi layanan sistem informasi berbasis website pendidikan adalah menggunakan metode webqual 4,0 yang berfokus pada pengukuran kepuasan dari penilaian pengguna berdasarkan pada tiga aspek area yaitu usability (kemudahan pengguna), information quality (kualitas informasi), dan service interaction quality (interaksi layanan) sehingga dapat menghasilkan rekomendasi pengembangan dan perbaikan dalam melakukan evaluasi dan pengembangan serta perbaikan terkait penggunaan website layanan pendidikan.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
N. Qotrun and S. Wibowo, “Pengukuran Kualitas Layanan Sistem Informasi Akademik,” J. Inform. Upgris, vol. 1, no. 1, pp. 122–131, 2015.
P. L. Santiari and I. G. S. Rahayuda, “Analisis Kualitas Website Alumni Stikom Bali Menggunakan Metode Webqual,” J. Teknol. Inf. dan Ilmu Komput., vol. 5, no. 2, p. 231, 2018, doi: 10.25126/jtiik.201852576.
T. Tristiyanto, D. Saputri, and M. Iqbal, “Implementasi Metode Webqual Dan Customer Satisfaction Index Untuk Mengevaluasi Website Perguruan Tinggi Negeri Di Bandar Lampung,” Klik - Kumpul. J. Ilmu Komput., vol. 7, no. 1, p. 57, 2020, doi: 10.20527/klik.v7i1.303.
R. R. Rerung, M. Fauzan, and H. Hermawan, “Website Quality Measurement of Higher Education Services Institution Region IV Using Webqual 4.0 Method,” Int. J. Adv. Data Inf. Syst., vol. 1, no. 2, pp. 89–102, 2020, doi: 10.25008/ijadis.v1i2.185.
D. Diana and N. D. M. Veronika, “Analisis Kualitas Website Provinsi Bengkulu Menggunakan Metode Webqual 4.0,” Pseudocode, vol. 5, no. 1, pp. 10–17, 2018, doi: 10.33369/pseudocode.5.1.10-17.
S. Lukman Ari , Sri suhandiah, “Analisis Pengaruh Kualitas Website Terhadap Kepuasan Pengguna Berdasarkan Metode Webqual 4.0 Pada Website SMAN 2 Kota Mojokerto,” JSIKA, vol. 5, no. 11, pp. 1–14, 2016.
E. Triandini, S. Jayanatha, A. Indrawan, G. Werla Putra, and B. Iswara, “Metode Systematic Literature Review untuk Identifikasi Platform dan Metode Pengembangan Sistem Informasi di Indonesia,” Indones. J. Inf. Syst., vol. 1, no. 2, p. 63, 2019, doi: 10.24002/ijis.v1i2.1916.
R. A. Kurniawati, A. Kusyanti, and Y. T. Mursityo, “Analisis Pengaruh Kualitas Website Terhadap Kepuasan Pelanggan Mister Aladin Dengan Menggunakan Webqual 4.0,” J. Pengemb. Teknol. Inf. dan Ilmu Komput., vol. 2, no. 3, pp. 1151–1160, 2018.
M. J. Roche, A. L. Pincus, M. R. Lukowitsky, K. S. Ménard, and D. E. Conroy, “An integrative approach to the assessment of narcissism,” J. Pers. Assess., vol. 95, no. 3, pp. 237–248, 2013, doi: 10.1080/00223891.2013.770400.
N. A. Mutmainnah, A. Kusyanti, and Y. T. Mursityo, “Evaluasi Website Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya Malang Berdasarkan Presepsi Pengguna Website Dengan Menggunakan Metode,” J. Pengemb. Teknol. Inf. dan Ilmu Komput. Univ. Brawijaya, vol. 2, no. 10, pp. 3851–3859, 2018.
http://garuda.ristekbrin.go.id/documents?page=1&q=webqual%204,0&select=title diakses pada 2 November 2020 Pukul 20.45 WIB.
Hidayat, Anwar. Cara Hitung Rumus Slovin Besar Sampel. https://www.statistikian.com/2017/12/hitung-rumus-slovin-sampel.html diakses pada 3 November 2020 Pukul 08.32 WIB.
DOI: http://dx.doi.org/10.55635/jic.v7i1.133
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Indexed by :
Jurnal Ilmiah IT Cida: Diseminasi Teknologi Informasi
ISSN 2477-8125 (online) | ISSN 2477-8133 (print)
Published by : STMIK Amikom Surakarta
Jl Veteran Notosuman Singopuran Kartasura Sukoharjo 57164 Telp./Fax 0271-7851507
Email: itcida@amikomsolo.ac.id

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.